Kalau ada yang bilang ingin menjadi wirausahawan agar punya banyak waktu luang, maka aku bisa dengan tegas katakan bahwa pendapat itu salah besar. Karena saat kita memutuskan untuk menjadi seorang wirausahawan, itu berarti kita pun sudah harus siap mendedikasikan seluruh waktu yang dimiliki demi kemajuan usahanya.
Aku mengatakan hal ini bukan tanpa dasar pastinya, masih jelas dalam ingatanku ketika dulu memutuskan untuk resign dari perusahaan tempatku bekerja dengan alasan ingin menjadi wirausahawan saja agar dapat memiliki banyak waktu luang untuk keluarga. Namun kenyataannya justru berbanding terbalik dengan apa yang aku bayangkan. Kalau biasanya pada saat kerja, aku hanya bekerja 8 jam sehari, saat menjadi seorang wirausahawan malah bisa lebih dari itu. Aku benar-benar harus siap kapan pun, dimanapun dan dalam kondisi apapun untuk melayani keinginan customer.
Ibaratnya gini, saat menjadi karyawan di suatu perusahaan paling banter kita hanya memegang satu posisi saja, tapi saat menjadi seorang wirausahawan hampir semua posisi dalam usaha itu harus kita handle sendiri. Namun bukan berarti menjadi seorang wirausahawan itu tidak asyik loh, berbanding lurus dengan waktu yang tak terhingga didedikasikan untuk usahanya, penghasilan yang didapat seorang wirausahawan juga bisa tak terhingga, mungkin hal ini pulalah yang menjadi alasan wirausaha tetap menjadi impian para pekerja.
4 Hal yang harus diperhatikan sebelum memutuskan resign dan menjadi wirausahawan
Nah buat kalian yang ingin juga menjadi wirausahawan, ada beberapa hal penting yang wajib disiapkan sebelum memutuskan untuk resign dari perusahaan agar tidak terlalu ‘gelagepan’, berikut diantaranya,
1. Pastikan paham betul dengan usaha yang ingin dibangun
Ini jelas merupakan hal paling utama dalam membangun sebuah usaha. Jangan hanya sekedar ikut-ikutan tren saja, kita benar-benar harus paham dulu seluk beluk usaha yang dibangun dari semua sisi, mulai dari produksi hingga pemasaran misalnya. Paling tidak kita harus sudah tau akan dibawa kemana usaha yang kita bangun itu kelak.
2. Siapkan modal dan gandeng partner
Membuka usaha sendiri bukan berarti benar-benar harus mengerjakan segala hal seorang diri kok, sah sah saja jika kita ingin menggandeng seorang teman untuk ikut bergabung dalam usaha kita.
3. Atur sebuah sistem agar usaha tetap bisa berjalan tanpa kita.
Sistem yang aku maksud disini adalah semacam struktural yang teratur dalam usaha. Secara simpel anggap saja kita sedang membangun sebuah mini perusahaan yang didalamnya tetap harus ada pemimpin, sekertasis, keuangan, pemasaran, dan lain sebagainya. Dengan struktural yang teratur ini kelak akan mempermudah kita saat sedang berhalangan untuk ‘terjun’ langsung ke usaha itu.
4. Siapkan semua tools usaha dengan baik
Selain alat dan bahan yang menjadi ‘tokoh utama’ dalam sebuah usaha, kita juga tidak boleh melupakan tools atau alat promosi, seperti flyer, brosur, banner, kartu nama, dan lain sebagainya, karena tools-tools ini lah yang akan membantu kita agar usaha yang sedang dirintis ini banyak dikenal orang.
Nah jika keempat hal tersebut sudah dipersiapkan dengan baik, insya Allah usaha pun akan lebih mudah berkembang. O iya bicara soal tools untuk usaha, beberapa waktu yang lalu, aku baru saja dikenalkan pada Gogoprint.co.id yang merupakan perusahaan percetakan online terbesar di Asia Tenggara loh...
Gogoprint.co.id, percetakan online pendukung usaha kita
Perkenalanku pada Gogoprint ini berawal dari kegalauan saat mengetahui percetakan favoritku sudah gulung tikar dan saat itu aku benar-benar tidak sempat jika harus berkeliling ria mencari lokasi percetakan lain. Atas saran seorang teman, aku pun melakukan pemesanan beberapa produk pendukung usahaku di gogoprint.co.id ini.
Kesan pertama yang aku tangkap saat membuka website Gogoprint.co.id adalah tampilan eye cathcing-nya yang cukup berhasil membuatku betah ‘berkunjung’ dalam waktu yang lama. Kabar baiknya lagi adalah di sini aku bisa menemukan banyak penawaran yang pastinya akan membuat mata para wirausahawan sepertiku ini berbinar-binar, mulai dari produk cetak digitalnya yang berkualitas, pelayanan terbaik yang diberikan hingga harga nya yang amat terjangkau.
Jujur pengalaman mencetak tools usaha secara online ini merupakan hal baru bagiku, namun karena website dari gogoprint.co.id ini cukup mudah digunakan, aku tidak mengalami kendala sama sekali saat melakukan order disana. Namun jika pun ada masalah saat mengakses gogoprint, kan ada layanan chat yang siap membantuku kapanpun dibutuhkan.
Sekedar share nih, karena kemaren itu aku sedang membutuhkan kartu nama sebagai tools usahaku, hanya 4 hal saja yang harus aku lalui untuk mendapatkan kartu nama pesananku tadi, diantaranya adalah,
1. melakukan konfigurasi produk dan cek harga online-nya,
Pada bagian ini, aku diajak untuk memilih sendiri produk yang diinginkan termasuk kualitas kertas yang digunakan baik dari segi format, warna design, dll. Tak hanya itu saja, di bagian selanjutnya aku juga bisa memilih estimasi waktu penerimaan produknya lengkap bersama jumlah kuantitas serta harga yang ditawarkan sesuai kebutuhan pastinya.
2. Melakukan pembayaran
Ada beberapa cara pembayaran yang bisa dipilih di gogoprint.co.id ini, mulai dari sistem transfer bank, menggunakan credit card bahkan cara pembayaran kredit pun tersedia disini.
3. Meng-upload file yang akan dicetak
Jika sudah memiliki design artwork yang akan dicetak maka kita bisa langsung menguploadnya saja, tapi jika tidak memiliki design pun jangan khawatir karena pihak gogoprint.co.id siap membantu menyediakan designnya. Ada banyak design keren yang bisa kita pilih di gogoprint, namun karena aku sendiri memang sudah memiliki design dari kartu namaku yang lama, jadi aku hanya tinggal meng-upload nya saja dalam format pdf ke website tersebut.
4. Siap menerima produk
Kalau biasanya order online tuh diberatkan dengan biaya pengiriman, ini tidak akan terjadi saat kita melakukan transaksi di gogoprint karena disini kita bisa menerima produk pesanan tanpa dikenakan ongkos kirim sama sekali alias gratis.
Yup, hanya keempat hal itu saja. Benar-benar mudah bukan...? kemudahan akses saat memesan kartu nama di gogoprint.co.id beberapa waktu yang lalu ini membuatku ingin merekomendasikan gogoprint pada semua pembaca setia blogku agar usaha yang sedang dirintis bisa terus dan terus berkembang.
Jadi, setelah membaca artikel ini, bagaimana pendapat kalian tentang wirausahawan nih teman...? masih menjadikan wirausaha sebagai impianmu kan...? jangan takut untuk berwirausaha ya teman, kan ada gogoprint yang siap mendukung usahamu dengan tools-tools berkualitasnya...
Wah...keren ini ya...jadi nggak bingung lagi saat resign nanti. Caranya juga mudah banget nih...
BalasHapus