Musim kemarau yang lumayan panjang beberapa waktu
lalu itu sedikit banyak memang mengubah pola liburanku. Rasanya merasakan hawa
sejuk daerah puncak saja masih kurang menarik jika dibandingkan dengan asyiknya
bermain air di Waterbom Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Aku menyebutnya bermain
air karena pada dasarnya aku memang tidak bisa berenang sama sekali, jadi saat
berunjung ke sebuah waterbom, yang kulakukan ya hanya bermain air saja.
Salahkah jika seseorang yang tidak bisa
berenang, berlibur ke waterbom…? Jelas tidak… Alasannya tak lain adalah karena
Waterbom yang terletak di bilangan utara Ibu Kota ini memiliki berbagai wahana
air yang bisa dimainkan oleh semua kalangan, mulai dari yang mahir berenang,
anak-anak, hingga mereka yang hanya ingin menepi sejenak dari riuhnya rutinitas
harian. So, wajar jika aku begitu excited ketika mendapat undangan untuk
berkumpul bersama teman-teman blogger lainnya di Waterbom Pantai Indah Kapuk,
Jakarta beberapa waktu yang lalu.
Sayangnya pada saat waktu berkumpul itu tiba,
aku sedang dalam masa menstruasi sehingga tidak bisa ikut langsung dalam
keseruan mereka. Tapi percayalah, berada di area Waterbom Pantai Indah Kapuk
benar-benar bisa me-refreshing-kan diri meski tidak turun ke air. Begitu masuk
area Waterbom saja, kita akan langsung disambut dengan suasana adem dari
rimbunnya pepohonan di sana, belum lagi bunyi gemericik air nya, hmmm
benar-benar bikin betah deh…
O iya ada berbagai alasan yang bisa kalian jadikan pertimbangan untuk
memilih berlibur di Waterbom Pantai Indah Kapuk yang berhasil aku rangkum
berdasarkan pengalaman ku saat ke sana itu, diantaranya adalah sebagai berikut,
1.
Lokasi
nya yang strategis
Waterbom Pantai Indah Kapuk berlokasi di Jalan
Pantai Indah Barat no 1, Pantai Indah Kapuk Jakarta. Aku katakan lokasi nya
begitu strategis karena bisa dicapai hanya dalam waktu 20 menit saja dari
Semanggi yang merupakan pusat kota Jakarta via tol dalam kota. Tak hanya itu
saja, Waterbom yang memiliki luas 38.000 m2 ini juga hanya
memerlukan waktu sekitar 10 menit dari Bandar Udara Internasional
Soekarno-Hatta.
2.
Keamanan
yang terjamin
Poin terkait keamanan di Waterbom Pantai Indah
Kapuk ini adalah poin terpenting menurutku, dan kabar baiknya Waterbom yang
satu ini benar-benar memperhatikan nya. Wahana-wahana yang ada di Waterbom
Pantai Indah Kapuk telah melalui prosedur pemeriksaan setiap hari dengan
sertifikasi untuk pemasangan, keselamatan dan operasionalnya.
Kerennya lagi, sebelum beroperasi, setiap
paginya masing-masing wahana yang ada di Waterbom Pantai Indah Kapuk ini diuji
oleh staff professional dan lifeguard. Tak sampai di situ saja, kondisi airnya
pun terus dipantau agar tetap memenuhi syarat.
3.
Wahana
permainan air yang beragam
Seperti yang sudah aku katakan di awal,
waterbom Pantai Indah Kapuk ini cocok untuk dikunjungi semua kalangan, karena
memang hampir semua wahana di sana sudah didesain sedemikian rupa untuk semua
kalangan. Paling kita hanya perlu memperhatikan beberapa ketentuan demi
keamanan saat bermain di area Waterbom Pantai Indah Kapuk. Kurang lebih inilah
beberapa wahana yang ada di Waterbom Pantai Indah Kapuk, Jakarta,
Aquatube
Aquatube ini merupakan wahana permainan
seluncuran air dengan menggunakan ban atau tube. Di Aquatube terdiri dari tiga
seluncuran air, tertutup, setengah terbuka dan terbuka. Setelah asyik
berseluncur di seluncuran yang saling berpilin satu sama lain, kita akan jatuh
ke kolam dengan manis.
Speed Slide
Speed Slide ini bisa dibilang merupakan wahana
bagi mereka yang memiliki nyali cukup besar. Bagaimana tidak…? Setelah start,
kita akan dibawa meluncur secara menukik dengan kecepatan 70km/jam. Jujur, aku
sendiri belum berani untuk mencobanya, hehehe
The Hairpin
Sesuai dengan namanya, The Hairpin merupakan
wahana permainan berbentuk tusuk rambut/konde.
Setelah start kita akan dibawa berputar melingkar, meluncur ke bawah sepanjang
lintasan bergelombang dan berakhir di kolam air. Asyiknya, wahana permainan ini
bisa kita lakukan secara bersama-sama hingga 4 orang jadi terasa seperti sedang
bermain arung jeram saja.
The Whizzard
Wahana ini merupakan seluncuran kembar sejajar
dengan lintasan berbentuk terowongan, berbelok sekali, turun bergelombang, dan
berhenti di lintasan terbuka. Tentu akan seru jika kita melakukan adu balap
dengan teman di wahana ini bukan…?! O iya, wahana ini menggunakan mat
(matras)khusus untuk meluncur.
Twizter
Twizter merupakan wahana seluncuran berbentuk
cawan raksasa di Waterbom Pantai Indah Kapuk, Jakarta. Kita akan diajak
meluncur sepanjang terowongan, menukik, dan keluar dengan cepat berputar
sepanjang dinding cawan raksasa beberapa kali untuk kemudian seolah tersedot
masuk dalam terowongan kedua dan berakhir di kolam.
4.
Fasilitas
yang lengkap
Untuk segi fasilitas, Waterbom Pantai Indah
Kapuk ini bisa dibilang juaranya. Berbagai fasilitas penunjang sengaja
dihadirkan demi memanjakan para pengunjung yang datang berlibur, mulai dari
ruang ganti, toilet, ruang loker, gazebo, snack corner hingga ruang first aid ada
di Waterbom Pantai Indah Kapuk Jakarta ini.
Berbeda dengan waterpark di tempat lain, jumlah
Gazebo di Waterbom yang satu ini terbilang cukup banyak sehingga kita tidak
perlu khawatir kehabisa seat. Ada sekitar 75 Gazebo yang disewakan dengan harga
Rp 150.000,- untuk weekday dan Rp 300.000,- untuk weekend
5.
Harga
dan promo menarik
Untuk periode high season kali ini, tepatnya di
tanggal 14 Desember 2019 -12 Januari 2020, tiket masuk ke area Waterbom Pantai
Indah Kapuk adalah sebesar Rp 250.000,- untuk anak-anak dan Rp 300.000,- untuk
dewasa. Tapi tenang saja, karena ada berbagai promo menarik yang bisa kita
dapatkan. Nah untuk info lebih lanjut seputar promo menarik tersebut, silahkan
kalian ceki-ceki langsung ke semua sosial media dari Waterbom Pantai Indah
Kapuk berikut ini,
Instagram : @waterbompik
Nah, gimana nih teman, sudah ga
sabar ya mau seseruan bareng di Waterbom Pantai Indah Kapuk…? Atau malah sudah
atur jadwal nih, hehehe… Insya Allah aku juga akan kembali lagi ke sana di
akhir desember ini, mau bareng…?
0 comments:
Posting Komentar