15/10/20

Nyaman nya Konsultasi KB di Klinik Bernuansa Jepang, OMDC Healthcare Mampang

  

OMDC Mampang

Lamanya usia penikahan seseorang ternyata memang tak berbanding lurus dengan banyaknya pengetahuan penting seputar pernikahan itu sendiri. Buktinya ada padaku, 12 tahun mengarungi bahtera rumah tangga tak lantas membuatku paham betul soal seluk beluk nya, terutama yang berkaitan dengan KB. Jujur, aku merasa kurang nyaman jika harus berkonsultasi seputar Keluarga Berencana atau KB, terutama pada dokter yang kurang komunikatif pada pasiennya.

Dokter yang komunikatif memang menjadi kriteria utama ku saat ingin berkonsultasi seputar KB, karena aku memiliki segudang pertanyaan yang cukup sensitif untuk diutarakan, ditambah lagi ada begitu banyak kekhawatiran seputar efek dari masing-masing pilihan KB tersebut yang cukup mengganggu pikiranku, seperti yang katanya KB itu bisa menambah berat badan sampai yang katanya bisa membuat flek di wajah. Jadi, jika sang dokter kurang komunikatif, maka bisa dipastikan aku tidak akan puas dengan hasil konsultasi tersebut. 

Nah memilih dokter yang komunikatif serta tempat konsultasi yang nyaman itu ternyata tidak semudah membalikkan telapak tangan, terlebih di masa pandemi ini, rasanya mau ke rumah sakit untuk konsultasi KB saja seperti akan berangkat ke medan perang. Setelah melalui berbagai pertimbangan yang cukup alot, akhirnya pilihan ku pun jatuh pada klinik OMDC Mampang.

OMDC Healthcare Mampang, Klinik dengan nuansa Jepang


Sebelumnya OMDC Mampang yang masih bagian dari OMDC Grup ini dikenal masyakarat  sebagai OMDC Dental Clinic, namun kini sudah memperluas unit kesehatannya menjadi OMDC Healthcare, tentunya dengan layanan OMDC yang lebih lengkap. Ada tujuh layanan baru yang tersedia di OMDC Healthcare cabang Mampang ini, diantaranya ada Spesialis Obgyn, Spesialis Anak, Rontgen gigi, instalasi farmasi, OMDC Clear Aligner, Sedasi Dental, dan Laboratorium.


OMDC Mampang


Awal menginjakkan kaki di OMDC Healthcare Mampang ini, aku sempat berpikir sudah tersasar ke sebuah restoran Jepang. Saking ragunya aku sampai memastikan kalau lokasi ini adalah OMDC Healthcare pada petugas satpam yang berjaga di luar gedung. Dekorasi ala Jepang lengkap dengan aksesoris bunga sakura dan ornament sushi dari OMDC Healthcare ini sama sekali tidak terlihat  seperti klinik pada umumnya. Pokoknya suasana klinik OMDC Healthcare ini benar-benar unik, lucu dan pastinya nyaman banget karena dilengkapi juga dengan aromatherapy.

Nah karena aku ingin konsultasi seputar KB, jadi aku pun diarahkan ke Spesialis Obgyn nya yang ada di lantai 3. Keberadaan Spesialis Obgyne dan Spesialis anak di lantai 3 ini memiliki alasan khusus loh, jadi OMDC Healthcare memang mengaturnya seperti itu agar pasien ibu dan anak dapat lebih nyaman saat berkonsultasi tanpa terganggu dengan pasien umum lainnya. Akses nya pun cukup mudah, dari area parkir mobil, kita bisa langsung naik ke lantai 3 dengan menggunakan lift yang tersedia, benar-benar private deh pokoknya mah.

OMDC Mampang


Sampai di ruang tunggu Spesialis Obgyne aku pun kembali dibuat tercengang dengan fasilitas OMDC Obgyn yang diberikan, terutama dekorasi nya yang super elegan layaknya di hotel berbintang. Buat kalian yang hobi berswafoto pasti tidak akan bisa menahan diri untuk foto di sini deh, karena ada banyak spot foto keren yang bisa dieksplor. Pokoknya ruang tunggu dokter kandungan dan dokter spesialis kandungan ini benar-benar membuat waktu tunggu jadi tidak berasa deh.

Asyiknya lagi, selama berada di area OMDC Healthcare, akan ada kaka Desta dan Tistan, panggilan untuk staff OMDC Healthcare, yang siap membantu dan memberi informasi pada kita dengan ramah, komunikatif serta helpful pada hal-hal kecil. Alhamdulillah ternyata dokter spesialis obgyne nya juga ramah dan komunikatif seperti kaka-kaka Desta dan Tistan, serta pandai membuat suasana jadi menyenangkan. Selain konsultasi KB, kita juga bisa melakukan konsultasi seputar kehamilan, seperti periksa kehamilan, usg kehamilan, kebidanan, sampai inseminasi.


Konsultasi asyik tentang KB dengan dokter spesialis di OMDC Healthcare Mampang

 

Awal konsultasi sih aku agak malu-malu mengemukakan semua ketakutanku akan KB, mulai dari aku yang takut jarum, takut efek samping dari KB yang katanya bisa berpengaruh pada wajah, hingga takut dengan KB spiral. Tapi, Alhamdulillah Dokter yang menangani ku begitu ramah jadi pelan-pelan aku pun dengan mudah mengatakan apa yang ku mau.

Dokter menyarankan untuk melakukan KB Spiral saja, mengingat jangka waktu nya yang cukup panjang mulai dari 10 tahun. Sebenarnya dokter sudah menenangkan, dan mengatakan tak ada hal yang perlu kutakutkan,  tapi jujur aku masih belum berani, rasanya agak gimana gitu membayangkan ada spiral yang tertanam dalam tubuh, hehehe. Akhirnya dokter pun kembali menjelaskan satu per satu KB yang bisa jadi pilihan dengan begitu jelas.

OMDC Mampang

Plong rasanya setelah menuangkan berbagai pertanyaan seputar KB pada beliau. Tanpa ragu lagi aku pun memilih KB yang disarankan, yaitu suntik KB 3 bulan. Setelah konsultasi, aku pun mendapat resep obat untuk meminimalisi efek yang mungkin terjadi setelah suntik tersebut. Tak perlu susah payah mencari apotek lagi, karena di OMDC Healthcare ini sudah ada instalasi farmasi nya, jadi kita bisa langsung menebus di sana.

O iya, OMDC Healthcare Mampang ini tuh memilikii berbagai fasilitas yang mumpuni, seperti area parker yang luas, playground dengan area mandi bola di ruang tunggu spesialis anak, private nurse room, poli anak bertema safari adventure, sampai ruang refleksi pun ada di OMDC Healthcare Mampang ini. Aku sempat bekunjung ke area ruang tunggu spesialis anak yang memang lokasinya bersebelahan dengan Spesialis Obgyne.


Protokol Kesehatan di OMDC Healthcare yang sangat ketat


Jujur, berada di OMDC Healthcare ini membuatku jauh dari kata khawatir, karena mereka bena-benar menjalankan protocol kesehatan dengan sangat ketat. Semua pasien bisa melihat langsung proses desinfektan chamber yang dijalankan melalui papan informasi di depan setiap ruangan. Jadi setiap kali satu pasien selesai berkonsultasi, akan ada kaka petugas yang langsung mensterilkan ruangannya.


OMDC Mampang


Setiap kaka yang bertugas di OMDC Healthcare pun selalu menggunakan nametag yang berisi kondisi kesehatan terkini, mulai dari suhu badan, hingga tanggal terkahir melakukan rapid test. Dari situ kita bisa merasa lebih aman saat harus melakukan kontak dengan mereka.

Tak hanya itu saja, seluruh alat yang digunakan di OMDC Healthcare ini disterilisasi dengan standard rumah sakit tingkat tinggi dengan menggunakan autoclave yang berkualitas, canggih dan modern. Agar lebih merasa tenang, OMDC Healthcare pun menyediakan rapid test, full apd dan hazmat dokter, serta hand sanitizer di setiap sudut dan petugas yang selalu standby menyemprot sanitizer ke semua titik yang ditempati oleh pasien.

Setelah berkonsultasi dan melihat langsung bagaimana OMDC Healthcare melayani serta menjalankan protocol kesehatannya, aku amat merekomendasikan klinik ini pada kalian semua. Jangan khawati soal harga yaa, karena di OMDC Healthcare kita akan mendapat harga yang kompetitif dan amat sebanding dengan yang kita dapat. So, jangan ragu untuk bekonsultasi di OMDC Healthcare Mampang ini yaa.

OMDC Mampang

OMDC Mampang

 

Nah buat yang mau tau info selengkapnya seputar OMDC Healthcare Mampang ini bisa langsung ceki-ceki aja sosial media OMDC Healthcare/OMDC Group: https://www.instagram.com/omdc_official, Chat via Whatsapp: +6281514888063  atau bisa langsung kunjungi aja OMDC Mampang yang beralamatdi  Jl. Warung Buncit Raya No.6 RT 4/RW 5, Kalibata, Kec. Pancoran, Jakarta Selatan, DKI Jakarta. Telepon: 021 79196565

0 comments:

Posting Komentar