10/11/20

Mau Rambut #AntiMegar ala Artis? Coba Pakai Biolage Deep Smoothing Serum aja

 


Pernah ga sih kamu merasa iri saat melihat rambut para artis di televisi yang terlihat mudah diatur tanpa ada ‘anak rambut’ yang keluar dimana-mana? Meski tau kalau ada hair stylish yang siap menata ulang rambut mereka setiap saat, tetap saja rasa iri dan ingin memiliki rambut seperti itu tak bisa dielakkan. Iya ga sih? Kira-kira mungkin ga ya kita juga bisa memiliki rambut seperti itu? Mungkin aja kok, apalagi sekarang banyak rangkaian perawatan rambut yang bisa kita coba di rumah, salah satu nya ya rangkaian perawatan rambut dari Biolage.

Sedikit cerita, belakangan ini aku memang sedikit insecure dengan rambutku yang mudah kusut dan sulit diatur. Hijab yang kugunakan sehari-hari memang cukup efektif untuk meningkatkan rasa percaya diri ku saat keluar rumah dan bertemu banyak orang. Sekusut apapun rambutku tak akan terlihat saat aku mengenakan hijab. 

Nah si rambut kusut itu baru jadi masalah ketika aku ada di rumah dan harus berhadapan dengan keluarga, terutama suami.  Buatku, keluarga di rumah adalah orang-orang penting yang juga harus selalu melihat ku dalam keadaan rapih dan manis. Oleh Karena itu, aku jelas tidak bisa membiarkan masalah rambut kusut ini terlalu lama kualami dan alhamdulillah kegalauanku ini teratasi dengan perawatan rambut dari Biolage yang kudapat hasil kerja sama dengan Clozette.id beberapa waktu lalu.

 


Rangkaian perawatan rambut dari Biolage yang kau coba ini terdiri dari 3 produk, diantaranya adalah Smoothing Shampoo, Smoothing Masque, dan Deep Smoothing Serum. Aku benar-benar excited untuk mencoba ketiga produk Biolage ini karena katanya 9 dari 10 perempuan setuju kalau Deep Smoothing Serum Biolage ini terbukti ampuh mengatasi masalah rambut megar, dan membuatnya lebih sehat, lembut, berkilau dan tetap wangi sepanjang hari.

 

Biolage Smoothing Shampoo 

 

Step pertama dalam rangkaian perawatan rambut dari Bolage ini adalah Smoothing Shampoo Biolage. Kandungan Bunga Camelia yang ada di dalamnya membuat wangi dari smoothing shampoo Biolage ini bertahan lebih lama, bahkan saat menggunakan hijab sekalipun, wanginya tetap menyeruak keluar hijab loh. Smoothing Shampoo Biolage ini mengandung serum yang membuat rambut jadi lebih sehat, lembut dan halus.

 


Biolage Smoothing Masque 


Biolage Smoothing Masque ini ga harus digunakan setiap hari kok, cukup sekali dalam seminggu aja udah bisa membuat rambut jadi lebih sehat dan mudah diatur. Cara pakainya pun cukup mudah, kita hany perlu mengaplikasikan masker rambut ini ke kulit kepala selama 15 menit setelah keramas, lalu bilas lagi deh dengan air. Kandungan yang ada dalam Biolage Smoothing Masque ini bisa memaksimalkan manfaat dari smoothing shampoo yang sebelumny sudah kita pakai.

 


Biolage Deep Smoothing Serum

 

Bisa dikatakan kalau Biolage Deep Smoothing Serum ini dalah ‘jantung’ dari rangkaian perawatan rambut dari Biolage ini. Kandungan avocado dang rapeseed oil nya terbukti efektif untuk melembutkan rambut yang mudah kusut, dan mengembang. Asyiknya lagi, Biolage Deep Smoothing Serum ini bisa dipakai saat rambut dalam keadaan basah maupun kering. Jadi bisa digunakan setiap saat, tepatnya ketika kita merasa ‘butuh’ rambut rapih.

 


Teksturnya memang sedikit oil atau minyak, saat dituang ke tangan terasa oil banget tapi ketika diaplikasikan ke rambut, tekstur oil nya justru membuat rambut jadi lebih rapih dan #AntiMegar. Sama sekali ga mengganggu kok.

 


So far sih rangkaian produk perawatan rambut dari Biolage ini cukup ampuh dan efektif di rambut ku. Rambut terasa jauh lebih mudah diatur, #AntiMegar, dn lebih sehat. Nah buat kalian yang mau coba juga, bisa langsung cek di Official store nya yang ada di e-commerce. Buruan cek deh, mumpung lagi ada promo 11.11 diskon 50%. O iya kalau kalian pakai kode promo ku MATRNATA kalian bisa dapet tambahan diskon 10% lagi loh.

This entry was posted in

0 comments:

Posting Komentar