Fix sih, semakin menjelajahi dunia per-skincare-an, kita akan semakin paham kalau mencari produk skincare yang inovatif dan efektif untuk digunakan itu adalah hal yang super duper sulit. Layaknya mencari jarum di tumpukan jerami, pencarian skincare yang pas pun terasa seperti pencarian yang tak kunjung berakhir. Adaaa saja yang akhirnya membuat kita mencoba skincare baru dengan harapan mendapat hasil lebih. Kalian begitu juga ga sih? kalau iya berarti memang banyak yang satu server nih.
Sayangnya tidak banyak yang paham kalau mencari skincare yang pas itu tak melulu soal memenuhi ekspektasi kita yang terlalu tinggi. Sesimpel mampu menjaga kesehatan kulit wajah dan mengatasi masalah kita saja harusnya udah bisa dikatakan sebagai skincare yang pas. Jadi saranku sih, coba deh turunkan sedikit ekspektasi kalian agar bisa secepatnya menemukan skincare yang cocok untuk digunakan sebagai rutinitas skincare harian kalian.
Nah diantara beragam pilihan skincare yang ada, Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum mungkin bisa jadi pilihan terbaik mu nih. Satu bulan belakangan, aku sudah rutin menggunakan produk yang satu ini hingga akhirnya bisa menghadirkan review selengkapnya untuk kalian semua di tulisan kali ini. Jadi, untuk kalian yang memang sedang mencari skincare yang pas, yuk baca tulisan ini sampai akhir.
Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum, Serum anti aging andalan
Buat yang belum tau, Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum ini tuh telah menarik perhatian banyak orang, termasuk aku, karena kandungan bahan-bahan dan manfaat nya yang terbilang potensial. kombinasi bahan-bahan utama yang terkandung dalam Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum ini dapat bekerja secara sinergis untuk membantu kita menjaga kesehatan kulit wajah.
Sesuai dengan namanya, kandungan utama dari serum ini adalah Niacinamide 5%, Beta Glucan, dan 7 Phyto Extract. Yup, kalau biasanya serum yang ada di pasaran hanya mengandung satu kandungan utama, tidak demikian dengan Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum. Tenang, kandungan-kandungan utama itu tidak saling bertentangan kok, justru saling bersinergi menjadi kombinasi yang pas untuk menjaga kesehatan kulit wajah kita.
Kandungan pertama dalam Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum ada Niacinamide 5% yang merupakan bahan perawatan kulit terpercaya dan mampu membantu merawat skin barrier kulit wajah kita. Tak hanya itu saja, Niacinamide 5% pun mampu mencerahkan kulit secara merata dan menyamarkan noda gelap pada kulit wajah.
Selain Niacinamide 5%, Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum juga mengandung Beta Glucan. For your information, Beta Glucan sendiri berasal dari oat dan memiliki sifat pelembab yang sangat baik. Manfaat utama dari kandungan Beta Glucan yang ada di Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum ini tak lain adalah untuk membantu melindungi kulit dari penuaan dini yang disebabkan oleh efek buruk sinar UV.
Sementara itu, 7 Phyto extract yang tersemat dalam nama Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum nya pun memiliki manfaat yang tidak main-main untuk kesehatan kulit wajah kita loh. Extract phyto sendiri merupakan senyawa yang berasal dari tanaman. jadi dapat disimpulkan kalau 7 extract phyto berarti ada 7 senyawa tanaman yang terkandung dalam serum ini, diantaranya adalah Moringa Extract, Mugwort Extract, Chamomile extract, bifida fermant extract, pomegranate extract, lotus extract, dan centella asiatica extract.
Terbayang ngga sih, kalau biasanya cuma ada satu kandungan extract phyto, di Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum ini kita justru langsung bisa merasakan 7 paduan kandungan extract phyto di dalamnya. wow.
Secara keseluruhan, Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit wajah serta mencegah penuaan dini. Jadi cocok digunakan secara rutin untuk kamu yang sudah masuk usia kepala 3 ya.
Selain keamanan kandungannya, Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum ini pun sudah teruji bebas merkuri & hydroquinone serta sudah teregistrasi di BPOM. Untuk menghindari pemalsuan produk nya, Scarlett pun sudah menyediakan fitur keren yang bisa kita manfaatkan saat ingin mengecek keaslian produk scarlett.
Untuk mengecek keaslian produk scarlett yang kamu beli pun cukup mudah kok. Langsung kunjungi saja laman https://verify.scarlettwhitening.com lalu isi data yang diminta. Selanjutnya akan ada arahan untuk memasukkan kode di bawah barcode yang ada di produk untuk cek kode serinya. Setelah itu kamu akan mendapat hasil dari pengecekan keaslian produk yang kamu beli itu deh.
Saking amannya, produk-produk face care dari Scarlett ini bisa digunakan mulai usia 13 tahun ke atas jadi bisa digunakan oleh para remaja yang baru mengenal skincare. Tak hanya itu saja, produk face care nya juga aman digunakan untuk ibu hamil dan ibu menyusui, tapi dianjurkan melewati trimester kedua dan pastinya tetap berkonsultasi dulu dengan dokter kandungan masing-masing.
Hasil rutin pakai Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum selama satu bulan
Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum seolah dirancang untuk diaplikasikan dengan mudah ke dalam rutinitas perawatan kulit kita. Meski tekstur nya agak kental, tapi percaya deh serum ini cepat banget meresap dan tidak meninggalkan rasa lengket sama sekali. Jujur, ini mempermudahku untuk langsung beralih ke rangkaian skincare berikutnya.
Cara pakai nya pun cukup mudah, setelah membersihkan wajah dan melakukan toning, aplikasikan beberapa tetes serum ke wajah dan leher, tepuk-tepuk secara lembut ke kulit. Setelah itu kita bisa langsung melanjutkan dengan pakai pelembap dan tabir surya pada siang hari.
Setelah diaplikasikan, serum ini memiliki tekstur ringan dan tidak berminyak, jadi tetap pas dipakai sebelum bermakeup atau sebagai bagian dari rutinitas malam kita. Seiring berjalannya waktu, kamu akan merasakan perubahan positif dalam penampilan kulit secara keseluruhan, termasuk peningkatan tekstur, pengurangan kemerahan, dan kilau yang sehat.
Hasil Scarlett Niacinamide 5% Beta Glucan 7 Phyto Extract Serum memang tidak instan banget sih, tapi justru ini yang membuatku tenang. ingat dong ungkapan yang bilang kalau bunga yang mekar hari ini itu tidak ditanam kemarin sore? Jadi dinikmatin aja prosesnya, pelan tapi pasti akan terasa perbedaannya kok. Percaya deh!
Nah, untuk kamu yang ingin menggunakan produk ini juga bisa langsung cari aja di marketplace kesayanganmu atau bisa juga via link https://linktr.ee/scarlett_whitening yaa. Jangan lupa juga untuk follow akun sosial media Scarlett_Whitening agar tidak ketinggalan info-info menarik.
0 comments:
Posting Komentar